Makanan segar seperti daging sapi, ayam, hingga ikan kini banyak dipajang di konter makanan beku sebagai solusi untuk Anda yang tak punya banyak waktu memasak tetapi tetap ingin mengkonsumsi makan sehat. Meskipun praktis, risiko gangguan kesehatan akan mengintai, bila Anda tidak memahami cara penangannya ikan beku yang tepat (penyimpanan dan suhunya) serta cara mencairkannya.
Berikut pahami cara menyimpannya yang benar Ikan salmon beku yang dibeli harus teksturnya tetap beku. Pastikan saat pengiriman produk makanan beku dikemas dengan tambahan ice pack. Bila ingin disimpan, segera dimasukkan ke dalam Freezer. Suhu ideal menyimpan makanan beku adalah minus 18 °C - lemari beku (freezer).
Bila ingin dimasak, cairkan dahulu ikan salmon tersebut dengan metode ”thawing” atau dicaairkan esnya terlebih dahulu.
Lalu, bagaimana cara mencairkan ikan salmon beku yang tepat?
Ada tiga cara mencairkan ikan salmon beku, yang bisa Anda gunakan yaitu:
- Membiarkan di dalam kulkas
Ini adalah cara paling aman untuk mencairkan ikan salmon beku. Masukkan ikan dalam wadah bersih (cekung) agar air dari kemasan tidak mengotori kulkas Anda. Letakkan di bagian dasar kulkas atau berjauhan dari makanan lain untuk mencegah kontaminasi. Proses ini dapat memakan waktu hingga 24 jam. Jadi, Anda perlu mempersiapkan ikan salmon beku setidaknya sehari sebelum dimasak. Keuntungannya, kualitas ikan akan terjaga hingga 1-2 hari setelahnya.
- Menggunakan air dingin
Metode ini lebih cepat dibandingkan dengan membiarkan ikan di dalam kulkas, tapi Anda perlu cermat dalam melakukannya. Pertama-tama, bungkuslah ikan dalam kantong plastik. Pastikan kantong plastik yang Anda gunakan tidak bocor untuk mencegah bakteri dari air masuk dan merusak ikan. Masukkan plastik ke dalam wadah berisi air dingin. Gantilah air setiap 30 menit sekali hingga ikan tidak lagi beku. Waktu pencairan tergantung ukuran ikan. Semaking besar, waktu pencairan semakin lama. ikan salmon fillet beku membutuhkan waktu 1 jam sebelum dapat diolah.
- Menggunakan microwave
Untuk mencairkan ikan salmon beku menggunakan microwave, Anda membutuhkan wadah tahan panas. Hindari memanaskan ikan menggunakan wadah styrofoam, karton kemasan, atau bungkus plastik yang bersentuhan langsung dengan ikan.
Masukkan ikan dalam wadah tahan panas, kemudian tutuplah dengan penutup yang tidak bersentuhan langsung dengan ikan. Metode ini memang mudah dan cepat, tapi hanya disarankan untuk ikan yang akan segera dimasak. Lama defrosting ikan salmon 3-5 menit tergantung ukuran dan ketebalan filler. Balikan ikan setiap 30 detik untuk memastikan pencairan yang merata.
Hal lain yang perlu diperhatikan saat mengolah ikan salmon beku
Ikan salmon beku yang telah dicairkan seluruhnya harus segera diolah. Jangan memasukkan kembali ikan ke dalam kulkas atau freezer dan membekukannya kembali. Kualitas ikan salmon akan menurun dan dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan. Nah, itulah tips mencairkan ikan salmon beku yang tepat.
Jika Anda ingin mendapatkan ikan salmon beku premium yang berkualitas Anda bisa mendapatkan di Delisari Nusantara. Delisari adalah supplier bahan baku berkualitas memiliki beberapa jenis salmon premium yang siap untuk diolah menjadi aneka hidangan. Tersedia Premium Atlantic Salmon fillet, Frozen Atlantic Salmon Head On yang bisa Anda dapatkan secara online melalui Tokopedia, Blibli, Shopee, supermarket terdekat, atau klik www.delisari.com